Powered By Blogger

Rabu, 28 November 2012

Pos polisi Nigeria diserang, 7 tewas

Esnoe Faqih Wardhana
Ilustrasi
Ilustrasi
Tujuh orang tewas dan dua lainnya menderita luka-luka tembak dalam sebuah serangan bersenjata di dua stasiun polisi di wilayah Negara bagian Edo, di Selatan Nigeria, Rabu (28/11/2012).

Seperti dilaporkan Xinhua, 7 korban tewas itu seluruhnya adalah warga sipil. Sementara korban luka adalah polisi. Kedua polisi ini terluka pada bagian kaki akibat serangan kelompok bersenjata.

“Tak ada polisi ataupun tentara yang tewas dalam serangan ini. Tapi, ini memang sebuah serangan berdarah,” kata Komisaris Polisi Negara, Muhammed Hurdi.

Menurut Hurdi, serangan bersenjata itu menimpa Markas Komando Daerah dan Kantor Polisi Divisional di daerah itu. Empat bank komersial juga menjadi sasaran dalam serangan yang berlangsung selama beberapa menit itu.

Polisi mengatakan, para penyerang menggunakan senjata otomatis dan dinamit. "Para perampok melemparkan dinamit ke lokasi di mana bangunan bank berada. Serangan ini sangat terkordinasi," lanjut Hurdi.

“Tidak ada senjata polisi yang dirampas oleh para penjahat dalam serangan ini. Kami telah memulai penyelidikan untuk mencari tahu siapa yang berada di balik serangan ini,” tambah Hurdi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar